PKS: Popularitas Jokowi tak berpengaruh di Pilgub Jateng
Popularitas Gubernur DKI Jakarta Jokowi, dinilai tak akan banyak
berpengaruh sebagai mesin politik PDIP pada Pemilihan Gubernur (Pilgub)
Jateng, Mei mendatang. Pernyataan tersebut dikemukakan funsionaris
Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Martri Agoeng, kepada wartawan, di
Solo, Jawa Tengah, Senin (18/3).
"Tak akan banyak berpengaruh,
meskipun Pak Jokowi sangat populer. Jadi PKS tetap optimistis akan
memenangkan pencalonan Hadi Prabowo-Don Murdono, dalam pilgub Jateng,"
ujar Martri Agoeng.
Martri yang juga anggota DPR dari PKS
tersebut mengatakan, tidak gentar menghadapi ketatnya persaingan Pilgub
Jateng. Lantaran pasangan Hadi Prabowo-Don Murdono merupakan dua tokoh
yang dikenal memiliki basis massa kuat di seluruh wilayah Jateng.
"Keberhasilan
Jokowi jadi Gubernur DKI Jakarta, tidak bisa ditularkan ke daerah.
Contohnya seperti di Jawa Barat, Sumatera Utara dan Tangerang. Kami
sangat yakin kedua tokoh tersebut akan mengungguli perolehan suara calon
lainnya," katanya.
Menurut Martri popularitas Jokowi itu hanya
berdampak secara personal saja. Selain memiliki basis massa, lanjut
Martri, calon incumbent yang ikut maju dalam Pilgub Jateng kali ini
dinilai tidak terlalu tangguh. Untuk memenangkan pilgub Jateng,
partainya akan menerjunkan simpatisan di daerah dalam setiap kegiatan
sosialisasi ke seluruh lapisan masyarakat.
"Seluruh kader dan pengurus partai akan kita terjunkan langsung ke basis massa di pelosok daerah,"
pungkasnya.
Sumber : Merdeka.com