INILAH.COM, Jakarta - Siapa sangka sosok Sekretaris
Jenderal DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Taufik Ridho jago bermain
musik dan bernyanyi? Bagi kader PKS, Taufik Ridho bak selebriti yang
kerap menghibur dalam acara internal partai.
Sekjen DPP
PKS Taufik Ridho diam-diam memiliki bakat khusus. Bekas Ketua DPW PKS
Jawa Barat ini memiliki keahlian bernyanyi dan memainkan berbagai alat
musik. Keahlian inilah yang menjadikan Taufik kerap tampil di acara
internal PKS. "Saya tampil cuma di lingkungan partai saja," ujar Taufik
usai jumpa pers peluncuran daftar calon sementara (DCS) PKS di Ruang
Fraksi PKS DPR RI, Selasa (9/4/2013).
Selain bisa memainkan
berbagai alat musik seperti gitar dan piano, pengganti Anis Matta ini
juga lihai dalam membuat syair lagu. Jumlah syair lagu karangan dia tak
terhitung lagi jumlahnya. "Sudah banyak syair lagunya," tambah Taufik.
Informasi
tentang keahlian Sekjen PKS ini mulanya diungkap oleh anggota Komisi XI
DPR RI dari Fraksi PKS Ekky Awal Muharram yang menyebutkan Taufik Ridho
merupakan selebriti di internal PKS. Lantaran Taufik kerap tampil bak
artis untuk acara internal PKS.
Ketika diminta sejumlah jurnalis
untuk menyanyikan lagu karya dirinya, Taufik enggan menuruti permintaan
para wartawan. Namun, setengah berpromosi, Taufik mengatakan penampilan
dirinya dapat dilihat di situs Youtube. "Kalau mau lihat buka saja di
Youtube, sudah banyak yang diunggah oleh teman-teman. Klik "Souhar","
ujar Taufik setengah berpromosi.
Souhar merupakan nama kelompok
musik di mana Taufik ikut berkiprah di dalamnya. Sauhar merupakan
akronim dari "Shautul Harakah" yang berarti suara pergerakan. Jika
sempat melihat di situs Youtube, memang lagu-lagu yang dinyanyikan
kelompok musik milik Taufik Ridho berisi lagu-lagu perjuangan
penyemangat kader PKS. Itu sesuai dengan nama kelompok musiknya, "suara
perjuangan" (Shotul Harakah). [mdr]